20 Desember 2016

PERCASI CHRISTMAS CUP 2016 – PARA JUARA

TURNAMEN Catur Kilat 5 menitan PERCASI Christmas Cup 2016 diawali dengan laporan Ketua Panitia Henry Hendratno yang menyebutkan jumlah peserta keseluruhan adalah sekitar 120 orang (tepatnya 116 orang) yang berasal dari 10 provinsi di Indonesia, dilanjutkan dengan  acara pembukaan resmi oleh Wakil Ketua Umum II PB PERCASI Rusdi Taher SH pada hari Sabtu 17 Desember 2016 sekitar pukul 14.30 WIB bertempat di Ballroom Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA) Pusat Bekasi. Dalam sambutannya, Rusdi Taher antara lain mengatakan bahwa PERCASI adalah sebuah organisasi induk cabang olahraga yang mengedepankan nilai "Kebhinnekaan Indonesia", pada saat bulan Ramadhan yang lalu mengadakan "PERCASI Ramadhan Cup 2016" dan pada bulan Desember ini mengadakan "PERCASI Christmas Cup 2016".  

Pada penghujung tahun 2016 ini tampaknya semarak dengan berbagai turnamen catur di daerah-daerah, sehingga meskipun jumlah peserta PERCASI Christmas Cup 2016 tidak mencapai target jumlah peserta yang diharapkan sekitar 200 orang, PB PERCASI tetap merasa gembira dengan perkembangan penyelenggaraan turnamen-turnamen catur di daerah dan berharap situasi ini akan terus berkembang di masa mendatang.

PERCASI Christmas Cup 2016 berakhir pada hari Minggu 18 Desember 2016 dan ditutup secara resmi oleh Plt. Ketua Umum PB PERCASI Grandmaster Utut Adianto sekitar pukul 15.00 WIB. Sebelum menutup acara, GM Utut Adianto sempat memberikan “coaching clinic” singkat dengan menganalisa partai/game sang Juara PERCASI Christmas Cup 2016 FM Yoseph Theolifus Taher ketika berhadapan dengan unggulan pertama turnamen ini yang juga merupakan unggulan pertama pecatur putra Indonesia GM Susanto Megaranto. 

Game tersebut terjadi di babak ke-7 yang menggunakan sistem pertandingan Swiss 11 babak, dimana saat itu keduanya memimpin klasemen sementara sampai akhir babak ke-6 dengan sama-sama mengumpulkan full point 6. Susanto giliran memegang buah hitam, yang bermain “cukup agresif” dan sempat menekan sayap raja Yoseph yang memainkan Pembukaan Larsen (1. b3) dan terjadilah varian Nimzowitsch-Larsen Attack (notasi Inggris: 1...d5 2.Bb2 c6 3.e3 Bf5) yang menarik. Berikut ini game mereka:
Hasilnya draw, keduanya masih sama-sama memimpin klasemen sementara. Di babak ke-8 GM Susanto Megaranto menaklukkan FM Ivan Maxmillian, sementara FM Yoseph Taher juga menaklukkan FM Deni Sonjaya. Keduanya masih tetap memimpin klasemen sementara. Di babak ke-9 mulai terlihat siapa yang bakal tampil sebagai juara meskipun belum bisa dipastikan 100%: Susanto ditahan draw oleh Juara Japfa International Masters 2016 FM Novendra Priasmoro, sedangkan Yoseph menghempaskan FM Anjas Novita. Untuk sementara Yoseph memimpin klasemen sementara dengan unggul ½ poin dari Susanto. Di babak ke-10 Yoseph lagi-lagi menang atas MN Iswar Ade, namun Susanto juga menaklukkan lawannya yang merupakan Juara Japfa Challenger 2016 MN Gelar Sagara. Pimpinan klasemen belum berubah masih digenggam oleh Yoseph Taher yang sepertinya "berdebar-debar" karena sudah berpeluang besar mengklaim hadiah juara pertama berupa sepeda motor Honda Beat 2016.

Babak penentuan terjadi pada babak ke-11 final, yang ternyata berakhir dramatis. GM Susanto Megaranto yang masih berpeluang membawa pulang hadiah Honda Beat 2016 tampaknya bermain dengan setengah hati dan memilih untuk bertahan saat berhadapan dengan FM Arif Abdul Hafiz. Giliran memegang buah hitam, Susanto menjalankan Pertahanan Alekhine dan memilih varian yang “pasif” (notasi Inggris: 1.e4 Nf6 2.e5 Ng8 – varian yang aktif hitam menjalankan kudanya di petak f6 ke petak d5: 2...Nd5). Yang tidak terduga, Arif mampu menaklukkan Susanto bahkan membuat raja Susanto “skak-mat”. Di papan atas lainnya, FM Yoseph Theolifus Taher sudah bisa bernafas lega, bila pun kalah dia tetap akan membawa pulang hadiah Honda Beat 2016, tapi yang terjadi justru dia membekuk MN Muhammad Johan. Di papan atas ke-3 terjadi perkembangan tidak terduga, FM Novendra Priasmoro berhasil menjegal seniornya IM Irwanto Sadikin, mengantarkan Novendra merebut Juara Ke-dua PERCASI Christmas Cup 2016 dan mengantungi hadiah Rp 3 juta untuk persiapan tamasya di akhir tahun 2016. Sementara GM Susanto Megaranto yang terkena “skak-mat” harus puas berakhir sebagai Juara Ke-tiga dan membawa pulang “uang jajan bagi putrinya” sebesar Rp 2 juta.

Berikut game FM Arif Abdul Hafiz vs GM Susanto Megaranto di babak ke-11 final yang juga sempat dianalisa singkat oleh GM Utut Adianto menjelang acara penutupan PERCASI Christmas Cup 2016:

Keterangan foto kiri atas: Ketua Bidang Umum PB PERCASI Rudy Rusli bersama para juara di kelompok Junior Putri U-16, Juara Pertama WFM Parahitha Millyena Legowo, Juara Ke-dua MPW Diajeng Theresa Singgih, Juara Ke-tiga WFM Christine Elisabeth. Foto kanan atas: Wartawan senior Kompas Muis Muin bersama para juara di kelompok Junior Putra U-16, Juara Pertama Daru Okta Buana, Juara Ke-dua FM Ivan Maxmillian Putra, Juara Ke-tiga FM Kemas Ade Krisna. Foto bawah: Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PB PERCASI Kristianus Liem bersama peringkat 6 s/d 10 kelompok Open, peringkat 6 MN Muhammad Johan, peringkat 7 MN Iswar Ade, peringkat 8 IM Farid Firman Syah, peringkat 9 FM Azarya Jodi Setyaki, peringkat 10 MN Gelar Sagara.

Keterangan foto atas dari kiri: Plt. Sekretaris Jenderal PB PERCASI Henry Hendratno bersama peringkat 4 kelompok Open FM Arif Abdul Hafiz, peringkat 5 kelompok Open IM Muhammad Lutfi Ali dan peringkat 6 s/d 10 kelompok Open. Foto bawah dari kiri: Plt. Ketua Umum PB PERCASI GM Utut Adianto bersama Juara Pertama kelompok Open FM Yoseph Theolifus Taher, Juara Ke-dua kelompok Open FM Novendra Priasmoro dan Juara Ke-tiga kelompok Open GM Susanto Megaranto.

Plt. Ketua Umum PB PERCASI GM Utut Adianto bersama 10 peringkat teratas PERCASI Christmas Cup 2016.

Suasana acara penutupan PERCASI Christmas Cup 2016 dan Juara Pertama FM Yoseph Theolifus Taher dengan hadiahnya Honda Beat 2016 yang siap-siap dibawanya pulang... Hasil akhir lengkap bisa dilihat di sini: Klasemen Akhir PERCASI Christmas Cup 2016.

Satu catatan yang membuat "happy" dari pelaksanaan Turnamen Catur Kilat PERCASI Christmas Cup 2016 adalah kemampuan pecatur-pecatur muda Indonesia untuk bersaing dengan para seniornya, membangkitkan optimisme bagi PB PERCASI untuk kian mendorong pecatur-pecatur muda Indonesia putra-putri untuk berkiprah di turnamen-turnamen catur Internasional pada tahun 2017 mendatang. Gens Una Sumus.  

Facebook
0 Blogger

Tidak ada komentar:

Posting Komentar